May 29, 2023

Kay Seri Google Blog

Pencari Informasi Terkini

Anies dan Tengku Zulkarnain Bertemu Habib Rizieq Shihab di Petamburan: Pertemuan Empat Sahabat

Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnaim bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab. Pertemuan tersebut berlangsung pada Selasa (10/11/2020) malam, lebih cepat dari rencana awal, di mana keduanya bakal bertemu pada subuh hari ini. Tengku Zul mengabadikan pertemuan itu melalui akun Instagram nya, @tengkuzulkarnain.id, dan diberi judul Pertemuan Empat Shahabat.

Anies Baswedan duduk di sisi kanan, mengenakan kemeja dan peci hitam. Sementara di posisi paling kanan yakni menantu Rizieq, Habib Hanif Alathas. "Tiada yang lebih menggembirakan daripada bertemu dengan shahabat," kafa Zul dikutip di laman Instagram miliknya, Rabu (11/11/2020).

Tengku Zul menyebut nilai persahabatan bagi kaum muslimin adalah dari dunia hingga ke akhirat. "Di dunia saling membantu dalam kebajikan dan di akhirat saling tolong menolong menuju surga. Ahlan wa Sahlan wa Marhaban," tandas Tengku Zul. Diketahui, Rizieq Shihab tiba di tanah air pada Selasa kemarin sekitar pukul 9.40 WIB.

Rizieq mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Setelah dari Soetta, Rizieq menuju kediamannya di Petamburan, Jakarta Barat. Foto: Instagram @tengkuzulkarnain.id